Jumat, 17 April 2020 Pengurus Inti KKG Kelas dan Mapel Kabupaten Jembrana mengadakan rapat via video conference guna membahasa persiapan Bimtek penyusunan soal online menggunakan google formulir. Bimtek akan dilaksanakan secara daring. Hal ini desebabkan oleh mewabahnya Covid-19 membuat Pemerintah pusat menetapkan status Kedaruratan Kesehatan Masyarakat. Hal ini membuat pembelajaran harus dilakukan dari rumah secara daring. Untuk itu, guru dan siswa harus siap dalam menghadapi situasi ini. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan menyusun soal online. Namun guru-guru SD di Kabupaten Jembrana belum semua mampu membuatnya, sehingga perlu diadakan sebuah pelatihan. Untuk itu KKG Kelas dan Mapel SD Kabupaten Jembrana memfasilitasi guru-guru SD di Kabupaten Jembrana untuk mengikuti Bimbingan Teknis Penyusunan Soal Online dengan google Formulir secara daring. Kegiatan ini merupakan program kerja dari KKG Kelas dan Mapel Kabupaten Jembrana dalam rangka pengembangan keprofesian berkelanjutan (PKB) guru dan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional.
Peserta Rapat |
Rapat dihadiri oleh 6 pengurus inti. Berikut Lampiran absennya.
Adapun waktu pelaksanaan direncanakan berlangsung mulai tanggal 27 April s/d 2 Mei 2020. dengan struktur program sebagai berikut!
Adapun waktu pelaksanaan direncanakan berlangsung mulai tanggal 27 April s/d 2 Mei 2020. dengan struktur program sebagai berikut!
Untuk Bimtek pertama ini, peserta dikenakan biaya pendaftaran hanya sebesar Rp30.000,00 dan hanya untuk 90 orang pendaftar pertama. Jadi nanti kalau sudah mulai pendaftarannya, segera daftar ya!
Demikian hasil rapat jali ini, semoga dapat memberi manfaat bagi guru-guru SD di kabupaten Jembrana.
No comments:
Post a Comment